Codeman



About My Hero:

"Anak 1: Pahlawanku sungguh bersayap, ia terbang dari langit yang tinggi kemudian menginjakkan kakinya dibumi, membasmi musuh-musuh yang ingin menguasai dunia dan berambisi melenyapkan umat manusia. Ia adalah superman, dan siapakah yang lebih hebat darinya?

Anak 2: Pahlawanku tidak memerlukan sayap untuk melompat bebas setinggi-tingginya di udara. Ia memiliki senjata ampuh, berupa jaring-jaring mematikan yang dengan sekilas keluar dari ujung-ujung jarinya, dan dalam sekejap dapat melumpuhkan musuh dan membuat mereka tak berdaya. Ia adalah spiderman, dan siapakah yang lebih hebat darinya?

Anak 3: Pahlawanku memang tidak bersayap seperti Superman, namun ketika ia berada diketinggian, ia bersayap pengetahuan yang dapat membawa mereka terbang bebas menjelajahi dunia cyber demi menemukan musuh-musuh umat manusia, bahkan yang bersembunyi dibalik konspirasi sekalipun. Jari-jarinya pun tak mungkin mengeluarkan jaring-jaring mematikan seperti Spiderman, namun ketika mereka berada diketinggian, jari-jari tersebut sangat terampil, bergerak lincah memberikan perintah kepada benda supermaya demi memberikan kedamaian dimuka bumi. Mereka berada diketinggian ketika mereka sudah mampu mengendalikan ego, memahami etika dan memiliki sense of humanity yang tinggi.

Anak 1 dan2: Siapakah pahlawanmu?

Anak 3: Codeman"

Blog

Mempercantik Tampilan Desktop Part1

Tidak dapat dipungkiri bagi mereka yang suka berlama - lama di depan PC/notebook/netbook mereka akan sering merasa bosan dengan tampilan desktop mereka. Berikut ini merupakan tips dan trik untuk mempercantik desktop PC/notebook/netbook anda agar tidak terlohat membosankan.

1.Pilih HD Wallpaper Untuk Desktop Anda.

Agar desktop anda tidak terlihat membosankan hal yang satu ini merupakan hal yang essensial dan tidak boleh diabaikan. Pemilihan wallpaper untuk desktop nantinya akan menjadi tolak ukur dalam penggunaan software tambahan. Mengapa? Tentu saja dalam pemilihan warna yang akan digunakan dalam elemen - elemen lain harus matching / cocok. Jika tidak akan sama saja dengan analogi orang yang memakai baju salah kostum. Untuk mendapatkan HD wallpaper saya dapat mereferensikan satu website yang mungkin tidak asing lagi: Deviantart

2.Install RocketDock. 

RocketDock adalah applikasi launcher yang berupa shortcut - shortcut dengan animasi yang baik. RocketDock ini dapat anda ganti tema nya, setting posisi nya, dan ganti icon icon yang ada.sesuai dengan selera anda. Kelebihan RocketDock ini adalah dapat berjalan dengan baik meski di komputer lambat. RocketDock ini dapat berjalan di OS Windows 2000, Windows XP, Windows Vista dan Windows 7.Anda dapat mengunduh applikasi ini di web resminya RocketDock. Lebih lengkapnya tentang cara setting RocketDock akan dibahas nanti.

3.Install Rainmeter.

Rainmeter merupakan applikasi untuk memodifikasi desktop yang dapat digunakan untuk menampilkan berbagai informasi system seperti CPU, RAM, koneksi jaringan, weather, playlist, dll dalam bentuk widget. Tidak sekedar menampilkan informasi saja, widget tersebut sekaligus akan mempercantik tampilan desktop Anda. Anda dapat mendownload Rainmeter di Rainmeter. Lebih lengkapnya tentang cara setting RocketDock akan dibahas nanti.
nb: instalasi Rainmeter varsi terbaru harus dilakukan dengan didukung koneksi internet.


Reff: 
www.rocketdock.com  
www. rainmeter.com 

 

Comments